Selasa, 05 Januari 2010

Disiplin Masih Sebatas Impian!

Nampaknya, penegakan disiplin masih akan menjadi kendala internal yang menghambat implementasi tahun 2010 sebagai tahun pengawasan di Provinsi Sulawesi Selatan.

Pada saat memberikan sambutan pembukaan Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2009, 31 Desember 2009, Gubernur Syahrul Yasin Limpo mencanangkan 2010 sebagai Tahun Pengawasan di provinsi ini.

Inspektorat Provinsi Sulawesi Selatan sebagai institusi pengawasan, tentu menjadi ujung tombak program ini, bahkan Inspektur Provinsi Sulawesi Selatan, Azikin Solthan menjadikan Tahun Pengawasan 2010 sebagai salah satu misi yang harus di sukseskan.

Salah satu hal yang menjadi kata kunci bagi aparat inspektorat dalam mensukseskan program ini adalah disiplin, "Disiplin adalah kesesuaian antara tindakan dan peraturan" demikian amanah yang selalu didengungkan Azikin di hadapan stafnya.

Tapi apa lacur, ternyata pelaksanaan disiplin ini memang mudah dikatakan tetapi sangat sulit di wujudkan. Hal ini kembali terbukti pada pelaksanaan apel pagi hari ini.

Jumlah aparat Inspektorat yang mengikuti pelaksanaan apel pagi hari ini tidak mencapai 50 % dari jumlah PNS Inspektorat. Hal ini sungguh menggelitik kesadaran kita semua sebagai aparat pengawas, bagaimana mau menegakkan disiplin pada instansi lain kalau di instansi sendiri bermasalah?

Padahal, senin 4 Januari 2010 kemarin, dalam sebuah pertemuan bersama aparatnya, Azikin Sholtan kembali menegaskan, "disiplin dimulai dari apel pagi!" tapi nyatanya? Bahkan akan ada punish bagi yang tidak disiplin, tapi ternyata itu belum mempan.

Nampaknya dibutuhkan sebuah langkah yang lebih tegas dalam mengatasi masalah ini apabila pencanangan 2010 sebagai Tahun Pengawasan mau disukseskan. Salah satunya ya, dengan disiplin yang dimuali dari diri sendiri. Semoga!

Selengkapnya…

Senin, 04 Januari 2010

Sukseskan Tahun Pengawasan 2010

"Memperbaiki kinerja Pemprov Sulsel merupakan misi saya sebagai inspektur", demikian tegas Inspektur Provinsi Sulawesi Selatan, Azikin Solthan.

Komitmen tersebut diungkapkan di hadapan seluruh aparat Inspektorat Provinsi Sulawesi Selatan pagi ini. Pada kesempatan itu, Azikin juga menegaskan bahwa dirinya tidak mau gagal dalam melaksanakan amanah ini.

Hal tersebut terkait dengan pencanangan 2010 sebagai Tahun Pengawasan di Provinsi Sulawesi Selatan. Pancanangan ini di lakukan oleh Gubernur Syahrul Yasin Limpo pada saat memberikan sambutan pembukaan Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, 31 Desember 2009 yang lalu.

Menurut Azikin, untuk mensukseskan 2010 sebagai Tahun Pengawasan, setidaknya ada beberapa hal yang harus diwujudkan secara internal di Inspektorat Provinsi. "Kerjasama menjadi faktor penting dalam mensukseskan program ini!" tegas Azikin.

"Masalah kerjasama ini, saya mempunyai analogi sakit gigi. Kalau ada gigi yang sakit, maka sebaiknya dicabut saja daripada menyakiti yang lain. Kita ini ibarat satu tubuh", jelas Azikin.

Selain itu Azikin juga menekankan pentingnya kompetensi sumberdaya manusia Inspektorat, "perbaiki diri dulu sebelum memperbaiki orang lain". Untuk meningkatkan kualitas, Azikin menganjurkan agar aparat Inspektorat saling belajar.

Dalam kesempatan tersebut, Azikin juga menegaskan perlunya penegakan etika. "Kalau memang salah, katakan salah! Jangan takut, jangankan dunia, diakhiratpun akan saya pertanggungjawabkan kalau memang benar!"

"Program tahun pengawasan ini gila! Orang-orang yang dihadapi juga gila, maka tidak ada salahnya kita juga sedikit gila! Kita buktikan kesolidan Korp Inspektorat dengan mensukseskan 2010 sebagai Tahun Pengawasa!" kata Azikin berapi-api.

Dalam kesempatan ini, disiplin kembali menjadi sorotan. Salah seorang Auditor, Zulfikar Anwar mempertanyakan tidak adanya sanksi bagi pelanggaran disiplin, "Harusnya ada punish yang diberikan".

Zulfikar mencontohkan pelaksanaan apel pagi, "minimal kita belajar jujur pada diri sendiri, kalau tidak apel pagi tidak usah isi absen apel".

Sementara itu, Inspektur Pembantu Wilayah II, Jalaluddin Made mengusulkan pelaksanaan inspeksi mendadak untuk mengatasi masalah kurang disiplinnya pegawai, "Sekali-kali Inspektur mengadakan sidak pada jam-jam 8 pagi sampai jam 2 siang!

Mudah-mudahan penegakan disiplin dapat mendorong akselerasi program Tahun Pengawasan, "Dengan suksesnya Tahun Pengawasan pada 2010 ini, maka pada 2011 nanti, Inspektorat Provinsi Sulawesi Selatan menjadi Inspektorat percontohan se Sulawesi Selatan" harap Azikin.

Selengkapnya…